Kamis, 10 Juli 2008

Selalu menunggumu

Selalu menunggumu
Waktu terus berjalan bagai sungai
yang mengalir ke lautan ...
Awan semakin cepat ber'arak seperti
ombak di lautan pasifik ...
Bumi berotasi sangat cepat
siang dan malam pun berlalu
bagaikan kilat menyambar ...
Saat ini kau sedang merasakan
apa yang tidak sedang aku
rasakan ...
Aku menahan perasaan sayang yang
ingin berubah menjadi cinta hanya
kepadamu ...
Mungkin aku hanya orang yang
sangat tidak di harapkan untuk
mengisi hatimu ...
Perasaan sayangku yang begitu
dalam padamu tidak akan kalah
oleh badai seprti apapun ...
Aku ingin suatu saat kau memberi
kesempatan padaku untuk menjaga
hatimu ...
Walau saat ini dirimu mempunyai
seseorang yang menyayangimu
aku akan selalu menunggumu ...

0 komentar: